JAKARTA, RRN—Kapolres Jakarta timur Kombes Pol. Adi Wibowo, S.H.,menerima kunjungan kerja dari Dewan Kota Jakarta Timur.3/9/2019 Pukul 14:00 di kantor Polres Jakarta timur.
Kapolres Jakarta timur didampingi oleh jajaran staff Polres Jakarta timur menyambut kunjungan kerja Dewan Kota dengan penuh keakraban.
Dewan kota Jakarta timur beserta rombongan antara lain;
Bapak Wisnu Raharjo sebagai perwakilan Kecamatan Matraman, Novian Herbowo sebagai perwakilan Kecamatan Pulogadung, Bapak Amin Agustin sebagai perwakilan Kecamatan Jatinegara, Bapak Budi Prasojo sebagai perwakilan Kecamatan Kramat Jati, Bapak Dani Taufiq Rachman sebagai perwakilan Kecamatan Pasar Rebo, Bapak Hairul Hidayat sebagai perwakilan Kecamatan Cakung, Bapak Harry Sutanto sebagai perwakilan Kecamatan Duren Sawit, Bapak Yudhistira Tasli sebagai perwakilan Kecamatan Makasar, Bapak Mun Saiful Haq sebagai perwakilan Kecamatan Ciracas, dan Bapak Toto Suharto sebagai perwakilan Kecamatan Cipayung.
Dalam kesempatan itu Kapolres Jakarta timur meminta, “Saran dan masukan dari dewan kota Jakarta timur agar kiranya Dewan Kota dapat bekerja sama dalam membangun dan menjaga keamanan di wilayah Jakata Timur,” tegas Kapolres.
Begitu pula dengan Dewan Kota Jakarta timur juga menerima dengan senang hati atas saran dan masukan yang di inginkan Kapolres Jakarta timur.
“ Diharapkan pertemuan dan silaturahmi ini antara Kapolres Jakarta timur dengan Dewan Kota Jakarta Timur agar rekan-rekan Kapolsek membuat WA GROUP yang terdiri dari pengurus ormas di wilayah masing -masing biar lebih mudah dalam berkordinasi satu sama lain, sehingga terjalin kerjasama yang baik antara Kapolres Jakarta timur dan Dewan Kota Jakarta Timur,” kata dia.
(RWN)