Semangat TMMD Ke-112 Kembalikan Budaya Gotong Royong Di  Masyarakat

PAMEKASAN, RRN –  Kehadiran Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Ta. 2021 di Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan telah membangkitkan kembali semangat gotong royong di tengah masyarakat.

Belakangan ini, memang budaya gotong royong mulai pudar di kalangan masyarakat. Hal itu disampaikan Kepala Desa Rangperang daya Mohammad Toli yang mendampingi Komandan SSK Lettu Marinir Ning Wiharto saat meninjau Lokasi Sasaran Fisik Pembuatan Jalan paving sepanjang 450 meter.

Kepala Desa Rangperang daya Mohammad Toli mengatakan, kehadiran program TMMD disambut antusias oleh masyarakat, Masyarakat bahu-membahu dan berbaur dengan anggota TNI dalam melaksanakan program TMMD, baik itu pembangunan fisik maupun nonfisik.

“Kehadiran TMMD seakan membangkitkan kembali budaya gotong royong di tengah masyarakat yang saat ini mulai pudar, bahkan telah hilang,” kata Mohammad Toli

Sebagai Kades Mohammad Toli, menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI dan jajarannya karena telah menetapkan Desa Rangperang daya sebagai lokasi TMMD ke – 112 Ta. 2021.

“Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh masyarakat Rangperang daya yang begitu antusias menyambut program TMMD karena dengan sinergisitas TNI dan masyarakat, Kemanunggalan TNI akan terwujud.

(Salimin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *