Pelaksanaan Puncak Ibadah Haji Telah Selesai Dilaksanakan, Jemaah Haji Dari Kab.Soppeng Tergabung Di Kloter 2 Embarkasi Hasanuddin Sulsel

SOPPENG, RRN—Pelaksanaan puncak Ibadah Haji telah selesai dilaksanakan Jemaah Haji dari seluruh dunia. Dalam waktu dekat jamaah haji akan dipulangkan secara bertahap termasuk jemaah haji dari Sulawesi Selatan Kab.Soppeng yang tergabung di Kloter 2 embarkasi Hasanuddin.

Saat di hubungi lewat pesan WhatsApp tenaga pendamping haji Daerah (TPHD) Kab.Soppeng, H.Dipa, melalui Kabag Humas dan Protokol, Muhammad Ihsan, mengatakan, menurut H.Dipa, Insya Allah besok akan dilaksanakan Tawaf Wada’ atau Tawaf perpisahan yang menandai selesainya pelaksanaan Ibadah haji yang dilakukan jamaah.

Lanjut H.Dipa, Tawaf wada ini adalah sebuah kewajiban bagi setiap jamaah haji dan umroh saat mereka hendak meninggalkan tanah suci mekkah.

Dengan Tawaf Wada ini adalah sebuah momen yang paling berat dirasakan oleh setiap jamaah khususnya Jamaah Haji Soppeng yang saat sekarang ini meneteskan air mata.

Adapun moment perpisahan dengan Baitullah ini membuat Jamaah Kabupaten Soppeng larut dengan suasana sedih, haru dan penuh harapan semoga Allah bisa memberikan kesempatan lagi untuk melakukan ibadah haji maupun umrah.

Sekedar di ketahui Jamaah Haji Kabupaten Soppeng akan tiba di Makassar pada tanggal 19 Agustus mendatang.

(Rosha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *