Antusias RW I Mallusetasi Ikut Festival Gapura Kemendagri

PAREPARE, RRN — Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ( HUT ) RI ke 74 Kementerian Dalam Negeri melaksanakan festival gapura. Tema diberikan Kemendagri Cinta Negeriku, festival gapura dimulai tanggal 1 sampai pada 4 Agustus 2019.

“Meskipun waktunya sangat mepet warga RW I Mallusetasi tidak berputus asah. Dengan waktu yang singkat ini masyarakat bergotong-royong hingga dini hari,” ungkap Lurah Mallusetasi Shodiq Asli Umar, Rabu (31/07/2019).

Warga berswadaya dan bergotong royong mengumpulkan dari bahan kayu dan plastik untuk berpartisipasi mengikuti Festiival Gapura Kemendagri. Tema Cinta Negeriku sangat tepat karena pendirian gapura menggunakan bahan-bahan yang ada di sekitar kita.

Cinta tanah air perlu didengung-dengungkan mengingat anak-anak zaman now jiwa patriotismenya mulai terkikis. Mereka tidak menyadari bahwa Bangsa Indonesia merdeka tidak lepas dari para pendahulu kita. Mereka mengorbankan jiwa dan raganya untuk membebaskan Bangsa Indonesia dari kaum imperialisme.

Semangat gotong royong yang dahulu sudah terbangun sebelum bangsa ini merdeka mulai menipis. Sifat egoisme dan gerakan radikalisme yang mulai merecoki anak-anak muda menimbulkan keprihatinan bagi orang tua.

Menumbuhkembangkan cinta tanah air, cinta bangsa, dan cinta NKRI bukan hanya simbol semata tetapi diwujudkan dengan kerja-kerja nyata salah satu diantaranya bergotong royong membangun gapura secara bersama. Sekuat apa pun bangsa ini kalau tidak dibangun kebersamaan cepat atau lambat bangsa ini akan berkeping-keping sebagaimana terjadi di Timur Tengah dan Eropa Timur.

(Rosha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *